Jumat, 22 September 2017

Sejak SD sudah Belajar "Menaksir"

Ada sesuatu yang menarik terjadi di SDIT hari (23/09/2017) siswa yang tergabung dalam Pramuka Sekolah Islam Terpadu mengelar latihan Menaksir Tinggi tiang tampa mengunakan Meteran atau dikenal dengan istilah mengukur tinggi tiang dengan metode kesebanguna segitiga. 

kegiatan ini bertujuan melatih siswa agar memiliki keterampilan dalam meghitung tinggi benda tampa mengunakan alat ukur. semoga kedepan siswa yang tergabung dalam Pramuka SIT Ulul Albab mampu mengimplementasikan ilmu yang telah diajarkan oleh kaka pembina dalam menghadapi situasi-situasi sulit ujar Kaka Husnaidi.
 
ada beberapa kaka pembina yang terlibat dalam melatih siswa diantarannya kaka Desi, Kaka Ahmad, Kaka Arumi, kaka Calvin, kaka Rahma, dan Kaka Wahyu.

Siswa sangat Antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut. masing-masing regu saling berlomba menunjukan keakuratan hitungan mereka.kegiatan ini diikuti 8 regu yang terdiri dari 4 regu siswa laki-laki,







Jumat, 15 September 2017

Setelah Polisi Giliran dokter Mengunjungi SDIT Ulul Albab


Hari ini SDIT Ulul Albab dikunjungi dr Sigit Wahyu, Sp. A dari RSUD Tarakan. Beliau mengunjungi SDIT dalam rangka memenuhi Undangan Sekolah pada Program "Aku Ingin Menjadi". Program ini bertujuan untuk menghadirkan semua Profesi yang menjadi cita-cita kebanyakan siswa agar mampu memantapkan hati untuk mengapai cita-citanya.

Sebelumnya juga sudah pernah hadir Polisi Lalu Lintas yang menyampaikan tetang suka duka menjadi polisi dan Pengetahuan tetang lalu lintas. Seluruh siswa sangat antusias mendengarkan materi yang disampaikan oleh pak Polisi.

Dalam kesempatan ini dr Sigit Wahyu, Sp. A selain menjelaskan tentang profesi dokter beliau juga menjelaskan pentingnya menjaga kesehatan dengan cara memilih makanan yang baik dan bergizi, serta siswa diharapkan tidak jajan sembarangan agar terhindar dari berbagai penyakit. 

dr Sigit Wahyu Sp. A yang juga selaku Ketua Ikatan Dokter Indonesia ( menawarkan siswa untuk bisa mengikuti program "dr kecil" yang nantinya akan diajarkan dasar-dasar P3K (Pertolongan Pertama Pada kecelakaan)


 

Jumat, 08 September 2017

Rp 37.071.000 dari SDIT Ulul Albab Untuk Rohingya

Sebagai bentuk kepedulian terhadap muslim Rohigya SDIT Ulul Albab mengadakan pengalangan dana mulai Rabu 6/9/2017 sampai dengan sabtu 9/9/2017. Pengalangan dana ini diharapkan dapat meningkatkan kepedulian seluruh siswa dan siswi terhadap penderitaan yang dialami pengungsi Rohingya 

Seluruh siswa sangat bersemangat dalam menggalang dana kemanusian peduli Rohingya. beberapa siswa rela *mencongkel isi tabungan mereka untuk membantu pengungsi rohingya. tidak sampai disitu salah seorang siswa menyampaikan kepada seorang guru bahwa orangtuanya menitipkan cicin untuk dijual kemudian hasil penjualanya disumbangkan ke Rohingya.

Tidak kentinggalan siswa yang tergabung dalam Taekwondo SDIT Ulul Albab juga ikut mengalang dana. mereka menceritakan bahwa mereka sangat peduli dengan muslim di Rohingya sehingga membantu muslim Rohingya menjadi kewajiban. 

Tragedi yang terjadi terhadap Muslim Rohingya di Myanmar adalah tragedi kemanusian, sehingga tidak perlu mejadi muslim untuk membantu Rohingya cukup hanya menjadi Manusia kata Bahar Mahmud Humas SDIT Ulul Albab 

Sampai Hari ini sabtu (9/9/2017) dana yang terkumpul untuk Rohingya sebesar Rp  37.071.000 (Tiga Puluh Tujuh Juta Tujuh Puluh Satu Ribu Rupiah). Dana ini akan disalurkan melalui PKPU Human Initiative NGO Kemanusiaan